Sunday, 16 January 2011

Jelajahi Kota Seattle di Kindle

Los Angeles - Toko Online, Amazon.com mengeluarkan buku (e-book) berupa panduan jalan-jalan di beberapa kota. Panduan ini berupa tempat makan, berbelanja, dan tempat-tempat menarik di kota itu. Satu kota yang sudah siap diluncurkan adalah Seattle.

Buku yang dikeluarkan untuk para pengguna Kinddle ini ditulis oleh Tom Douglas, koki terkenal yang juga penulis travel. Panduan ini dijual dengan harga US$ 3,99 atau hampir Rp 36 ribu.

Panduan dengan model buku ini bisa diakses Kindle generasi ketiga yang berbanderol, US$ 139. Panduan ini rencananya juga bisa diakses di iPads, iPod touch, iPhone, Mac, PC, Blackberry, Windows phone dan perangkat android.

Wakil Presiden Konten Kindle, Russ Grandinetti mengatakan sebagai penggemar Tom Douglasm mereka berusaha memunculkan citarasa lokal khas Seattle dan menjelajahi melalui pengalaman Douglas. Dari pengalaman itu dijadikan aplikasi dan dinikmati banyak orang. "Aplikasi Kindle ini juga lebih ringan dan lebih mudah dibawa dari buku panduan cetak," ujar Grandinetti.

Dengan panduan ini para pecinta makanan bakal menjelajah dan menemukan tempat-tempat favorit untuk makan, minum, berbelanja atau sekedar minum kopi. Tom Douglas juga bakal membeberkan pengalamannya untuk mendapatkan tempat dengan pemandangan indah, berlayar dengan ferry atau mendapatkan pertunjukan musik lokal.

Dari aplikasi ini, Douglas juga bakal memberikan berbagi resep untuk dipraktekkan di dapur para penggemarnya.

YAHOONEWS | REUTERS | DIAN YULIASTUTI



Sumber
TEMPO Interaktif
Website yang berhubungan :
Info Teknologi
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 comments: