Saturday, 20 November 2010
SANTIAGO--Kementerian Kesehatan Cile Kamis (18/11) mengumumkan negara akan melancarkan kampanye mengingatkan penduduk atas kemungkinan menyebarnya wabah kolera di Haiti. "Sejak kami mendapat informasi mengenaio wabah di Haiti kami menyadari bahwa wabah itu mungkin saja akan menyebar di berbagai negara," kata Andrea Olea, kepala Bagian Epidemiologi Kementerian Kesehatan.
"Dalam beberapa hari mendatang ini akan ada kampanye informasi terutama bagi para pelancong di bandara internasional dan pos-pos pemeriksaan perbatasan," katanya.
Kampanye itu tidak memberlakukan pembatasan-pembatasan terhadap orang-orang yang kembali ke Chile dari wilayah yang dilanda bencana. Wabah besar kolera terjadi bulan lalu di Haiti dan sejauh ini telah menewaskan lebih dari 1.000 orang, serta menular pada 200.000 orang lainnya.
Wabah itu dilaporkan menyebar ke beberapa negara lain, termasuk Republik Dominika dan Amerika Serikat. Sebagian besar orang-orang yang tertular kolera tidak memiliki gejala-gejala dan mereka yang tertular sebagian besar disebabkan kebersihan dan kondisi sanitasi yang buruk, kata Olea. Kolera tersebar melalui air dan kontaminasi makanan serta bisa dengan mudah menyebar jika kondisi sanitari buruk.
Sumber
REPUBLIKA.CO.ID
Website yang berhubungan :
Info Teknologi
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku
Artikel Yang Berhubungan
Labels: Berita
0 comments:
Post a Comment