Sunday, 29 August 2010

Facebook Gugat Situs Komunitas Guru

California - Situs jejaring sosial Facebook menggugat situs komunitas guru, Teachbook, dengan alasan kesamaan nama, "book".

Berdasarkan dokumen gugatan yang telah disampaikan ke pengadilan distrik California, Facebook menyatakan merek dagang mereka telah ditiru oleh teackbook.

Teachbook sendiri adalah sebuah perusahaan berbasis website di Amerika yang baru berdiri tahun lalu. Jumlah anggota situs dibuat sebagai komunitas para guru ini baru 47 orang.

Mengenai gugatan pelanggaran mereka dagang tersebut, managing partner teachbook, Greg Shrader menyatakan tak akan gentar sedikit pun. Dia malah menganggap Facebook sebagai perusahaan yang serakah karena sebenarnya teachbook dan facebook tak pernah memiliki kaitan apapun.

"Saya tidak habis pikir bagaimana situs yang bernilai miliaran dolar itu melihat kami sebagai ancaman," kata Shrader. Lagipula, lanjut dia, lembaga paten Amerika telah menyetujui nama Teachbook.

Adapun menurut juru bicara Facebook, perusahaan tidak ada masalah asalkan situs tersebut tidak menggunakan nama yang hampir sama dengan merek dagang Facebook, yakni menggunakan kata "book" pada kata teachbook. "Orang-orang Teachbook bebas untuk membuat jaringan online untuk guru atau siapa pun yang mereka sukai asalkan tidak melanggar merek dagang kami," katanya.

Telegraph|Rini K



Sumber
TEMPO Interaktif

Website yang berhubungan :
Info Teknologi
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Artikel Yang Berhubungan



0 comments: