Tuesday 22 June 2010

Pedasnya Gado-Gado Mercon


Gado-gado, makanan khas Betawi yang terkenal dengan kesegarannya. Namun, berbeda dari gado-gado biasanya, gado-gado lontong Bu Romlah terkenal dengan rasa pedasnya. Tak heran, jika sayuran yang ditaburi bumbu kacang racikannya populer dengan sebutan gado-gado mercon.

Di kedai yang berlokasi di Jl. Peta Selatan, Kalideres, Jakarta Barat, makanan khas Betawi ini siap 'meledakkan' mulut Anda, karena rasanya yang pedas. Bu Romlah memang terkenal dengan makanan berbumbu kacangnya, yang telah digelutinya sejak 10 tahun terakhir.

Soal harga, jangan takut terbentur minimnya isi kantong, karena sepiring penuh gado-gado yang terdiri dari beberapa irisan lontong, potongan kol, bayam, kangkung rebus, tahu, tempe, toge, jagung, timun serta ditambah kerupuk dan dicampur dengan bumbu kacang ini, Bu Romlah hanya membandrolnya dengan harga Rp 6 ribu.

Dengan harga terjangkau, Anda sudah bisa menikmati pedasnya gado-gado yang membuat tubuh banjir keringat setelah menyantapnya. Bagi Anda yang sedang sakit kepala, gado-gado lontong mercon ini juga bisa menjadi makanan yang bisa membuat rasa senut-senut di kepala hilang seiring keluarnya keringat usai menyantap gado-gado tersebut.

Rasanya yang nikmat membuat hidangan ini cukup laris diburu pembeli. Tak kurang sedikitnya 70 porsi gado-gado yang dibuatnya ludes dilahap para pelanggan setiap harinya. Padahal, wanita asli Betawi ini hanya membuka warungnya dari pukul 10.00-14.00 WIB. "Biasanya sih, jarang dagang sampai sore. Seringkali, jam 14.00 atau jam 15.00 sudah habis," ujar Romlah, seperti dikutip dari Berita Jakarta.

Romlah mengatakan, mayoritas yang makan di warung miliknya adalah para pecinta makanan ekstra pedas. Namun, bagi pembeli yang kurang menyukai rasa pedas tak usah khawatir, karena ia juga menyesuaikan dengan pesanan dan selera konsumennya.



Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Artikel Yang Berhubungan



0 comments: